1. Lindungi kulit Anda dari sinar matahari berlebihan. Kulit memerlukan sinar matahari untuk dapat menghasilkan vitamin D bagi tubuh. Namun sinar UV juga dapat merusak kulit. Salah satunya adalah menyebabkan menurunnya produksi kolagen yang penting untuk mempertahankan kemudaan kulit. Solusinya adalah menggunakan tabir surya, terutama pada wajah. Meningkatkan asupan vitamin D dari makanan atau dari suplemen vitamin D jika diperlukan.
2. Makan cukup protein, vitamin dan mineral yang diperoleh terutama dari sayur, buah, kacang-kacangan dan ikan. Daging merah, susu, keju dan telur dapat menjadi tambahan. Bahan-bahan ini diperlukan untuk membentuk struktur kulit yang baik dan sehat. Sekali lagi perlu diingat prinsip kesehatan secara umum. Makanan perlu berimbang dan tidak menimbulkan obesitas.
3. Anda perlu hidrasi yang cukup. Minumlah air putih tidak kurang dari 2 liter/hari. Air adalah komponen penting dan cukup besar bagi kulit. Pengaruh kekurangan air atau dehidrasi dapat secara drastis mengurangi volume sel kulit Anda sehingga terlihat lebih kendur. Selain itu air diperlukan dalam berbagai proses metabolisme tubuh.
4. Anda perlu istirahat dan tidur cukup. Beberapa penelitian memperlihatkan kurang tidur baik kuantitas maupun kualitas dapat mempengaruhi performa kulit.
5. Walaupun banyak yang berpendapat, sering tersenyum atau tertawa dapat menimbulkan garis tertentu terutama pada sudut mata dan sudut bibir, namun menjadi bahagia dengan banyak senyum dan tertawa juga dapat meningkatkan hormon yang dapat membuat Anda merasa bahagia dan puas. Ini baik untuk kesehatan Anda, dan akhirnya dapat mendukung Anda menjadi awet muda. Jangan pernah takut tersenyum untuk awet muda. Itu benar-benar tidak perlu.
6. Hindari asap rokok dan batasi alkohol. Kedua hal ini akan sangat menyulitkan tubuh Anda dalam berbagai cara.
7. Menggunakan berbagai produk perawatan kulit, menjalani perawatan dengan alat atau bahan tertentu juga merupakan metode yang dapat dilakukan. Namun pilihlah yang sesuai dengan kulit Anda. Baik untuk produk topikal maupun dengan metode suntik atau metode apapun, biasakan untuk melakukan test terhadap reaksi alergi atau sensitivitas.
Ada orang yang hidup tanpa asap rokok, tinggal di alam pedesaan dengan udara segar, banyak mengonsumsi sayur dan buah, tidak minum alkohol. Dengan berbagai faktor telah terpenuhi, tetapi tetap terlihat lebih tua dari usianya. Apa yang kurang? Ternyata profesinya adalah petani yang tiap hari bekerja di bawah terik matahari tanpa ada tindakan proteksi seperti topi, baju lengan panjang apa lagi tabir surya. Maka kesimpulannya harus dilakukan secara menyeluruh. Ini adalah proses jangka panjang, namun sangat menyenangkan ketika ada orang yang salah menebak usia Anda bukan? Namun lebih dari itu, berbagai faktor di atas sesungguhnya merupakan langkah yang sejalan dengan usaha memperoleh kesehatan secara umum. Sangat layak untuk dijalankan.
Dampak Pemanasan Global terhadap Kesehatan Kulit Pemanasan Global adalah peningkatan suhu pada permukaan udara… Read More
JAKARTA - Produk perawatan kulit yang lembut atau sering disebut gentle skincare saat ini menjadi… Read More
Di tengah usaha menjaga diri dari infeksi virus di masa pandemi Covid-19 ini, muncul masalah… Read More
Ini adalah pertanyaan yang sering dilontarkan oleh mereka yang baru mengalaminya. Sembuh dari luka besar… Read More
Tidak ada orang yang tidak ingin kelihatan awet muda. Makin bertambah usia, mayoritas orang akan… Read More