Masalah kulit pada cewek kalau bukan jerawat ya pasti kerutan. Jangan kira kalau kerutan hanya bisa datang saat usiamu sudah tua, tidak merawat kulit dengan benar bisa sebabkan penuaan dini atau kerutan juga, lho.
Supaya kamu terlihat lebih muda, ada beberapa cara yang bisa kamu coba untuk hilangkan kerutan di wajah. Semakin kamu telaten, semakin mulus dan awet muda nanti kulitmu.
1. Gunakan masker berbahan dasar wortel dan madu
Mudah saja, kamu hanya butuh wortel dan 2 sendok makan madu, blender jadi satu dan sudah bisa jadi masker untuk wajahmu. Mudah kan?
2. Gunakan produk krim malam yang benar
Semua usaha yang kamu lakukan bisa jadi sia-sia saat kamu tidak menggunakan produk yang tepat dengan kulitmu. Kalau memang memiliki tipe kulit sensitif, tidak ada salahnya kamu untuk berkonsultasi pada dokter dan menjelaskan keluhan yang kamu alami.
3. Makan dark chocolate bagus banget buat kulit
Dark chocolate kaya dengan anti oksidan. Makan ini setiap hari ampuh menghilangkan racun dari tubuh, lho. Jadi otomatis kamu bisa lebih sehat dan terlihat lebih muda. Makanan yang kaya anti oksidan bagus untuk peremajaan kulit.
4. Homemade masker apel merupakan salah satu cara ampuh basmi kerutan
Kamu hanya membutuhkan bahan seperti apel, madu, rose water dan oatmeal. Setelah mencampurkan semuanya, gunakan microwave untuk membuat madu menyatu dengan bahan lain. Setelah selesai, biarkan sampai dingin baru setelah itu oleskan di wajah dan tunggu selama 15 menit. Selesai.
5. Kekurangan minum air putih juga bisa sebabkan kerutan
Mineral sangat baik bagi kesehatan kulit wajah. Kalau kamu tidak cukup minum air putih setiap harinya, tidak heran kamu akan sering alami kulit kering dan akhirnya kerutan. Jadi mulai sekarang pastikan kamu minum 8 gelas sehari ya.
6. Jangan malas pijat wajah sendiri
Memijat di bagian yang tepat bisa membuat kamu mendapatkan hasil yang maksimal. Pijat wajah ini dipercaya ampuh menghilangkan kelebihan berat air di wajah yang otomatis akan menghilangkan kerutan. Kalau kamu mau cara yang simpel dan tanpa persiapan, maka cara ini yang paling bisa kamu coba.
7. Cuci muka dengan air lemon
Hal ini bisa kamu coba setiap hari sebelum kamu mulai beraktivitas. Jadi kamu tinggal menambahkan perasan lemon ke dalam air yang mendidih. Setelah dingin, basuhkan air itu di wajah setiap hari. Hal ini sangat ampuh membasmi kerutan serta mencegah penuaan dini.
Jadi cewek memang gak boleh malas karena kemalasan sedikit akan langsung kelihatan hasilnya. Seluruh perawatan dari ujung rambut sampai kaki itu gak perlu mahal kok, yang penting kamu rajin jaga kebersihan pasti semua masalah kulit bisa kamu hindari. Jangankan kerutan, jerawat saja malas dekati kulitmu.
Dampak Pemanasan Global terhadap Kesehatan Kulit Pemanasan Global adalah peningkatan suhu pada permukaan udara… Read More
JAKARTA - Produk perawatan kulit yang lembut atau sering disebut gentle skincare saat ini menjadi… Read More
Di tengah usaha menjaga diri dari infeksi virus di masa pandemi Covid-19 ini, muncul masalah… Read More
Ini adalah pertanyaan yang sering dilontarkan oleh mereka yang baru mengalaminya. Sembuh dari luka besar… Read More
Anda sudah berusia 35 tahun? Bukan awal yang baik untuk memulai. Tapi setidaknya tidak ada… Read More